Kelemahan Anda Adalah Kekuatan Anda, Ini Rahasianya

Apakah anda mengeluh karena kelemahan-kelemahan yang anda miliki? Apakah selama ini Anda merasa kelemahan-kelemahan itu menjadi penyebab kegagalan Anda?

Kolose 4:2
“Bertekunlah dalam doa dan dalam pada itu berjaga-jagalah sambil mengucap syukur.”

Kita dapat menemukan Kekuatan dalam hidup bilamana doa pribadi dilayangkan dengan tekun.

Bersyukur dengan segala keadaan kita sekarang adalah sebuah kekuatan yang harus dimiliki.

Masalah dan pencobaan yang datang kepada Anda dan saya sesungguhnya menunjukan bahwa kita kuat, sebab doa itulah sebagai penopangnya

“Allah sering membawa manusia melalui krisis untuk menunjukkan kepada mereka Sumber kekuatan itu. Jika mereka berdoa, berjaga dan berdoa, berjuang dengan berani, maka titik-titik kelemahan mereka justru akan menjadi titik-titik kekuatan mereka.”
Christ Triumphant, hlm. 89.
Selamat pagi..mari semangat menjalani hari ini !

(Pdt. Edwind Berhitu | Dir. Komunikasi KJB)

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top